Tips & Trick

Perbedaan OIS dan EIS pada Kamera HP, Mana yang Lebih Baik

179
×

Perbedaan OIS dan EIS pada Kamera HP, Mana yang Lebih Baik

Share this article
perbedaan ois dan eis

Jika Anda seorang creator yang sering menggunakan kamera HP, maka wajib tahu perbedaan OIS dan EIS.

Baik OIS maupun EIS merupakan teknologi yang dapat membuat hasil jepretan dan rekaman Anda jadi lebih baik. Tapi, keduanya menggunakan pendekatan yang berbeda.

Untuk memilih mana yang lebih baik bagi Anda, perlu mempertimbangkan berbagai faktor, termasuk efektivitas dan biaya.

Artikel ini akan membantu Anda memahami:

  • Apa itu OIS dan EIS, dan fungsinya,
  • Cara kerja OIS dan EIS,
  • Efektivitas kedua teknologi ini, 
  • Perbandingan dan perbedaan OIS vs EIS, serta
  • Kondisi yang cocok untuk penggunaan masing-masing.

Simak penjelasannya sampai akhir.

Apa Itu OIS dan EIS

OIS adalah

OIS adalah Optical Image Stabilization atau teknologi penstabilan gambar pada kamera dengan menggunakan perangkat fisik untuk menggerakkan lensa.

Adapun EIS adalah Electronic Image Stabilization atau teknologi penstabilan gambar secara elektronik menggunakan perangkat lunak untuk mengompensasi gerakan.

Fungsi OIS dan EIS sebenarnya sama, yaitu untuk menghasilkan gambar atau video yang jelas, fokus, dan tajam. 

Tapi, sementara OIS menggunakan teknologi gyroscope hardware, EIS menggunakan gyroscope software atau gyro-eis untuk menjalankan fungsinya.

Perbedaan ini membuat cara kerja, efektivitas, dan kondisi penggunaan yang optimal untuk kedua teknologi ini juga berbeda.

Baca Juga: Akurat! 5 Cara Cek Umur HP Iphone dan Android yang Praktis

Cara Kerja OIS dan EIS

OIS bekerja dengan cara menstabilkan lensa kamera sebelum mengambil gambar. 

Komponen gyroscope pada OIS akan mendeteksi gerakan kamera. Sistem lalu menggerakkan lensa untuk mengompensasi gerakan tersebut agar hasil gambar tetap fokus.

cara kerja OIS

Sistem ini membuat OIS dapat membantu lensa menangkap cahaya lebih banyak, mengurangi efek blur, goyang, dan getaran pada gambar atau video.

Contoh HP dengan kamera OIS yang bagus seperti Samsung S22 Ultra, Iphone 13 Pro, dan Huawei P50 Pro. 

Di sisi lain, EIS bekerja dengan cara mengubah gambar setelah pengambilan.

Menggunakan sistem pengenalan perangkat lunak, sistem memotong bagian tepi gambar atau video yang bergerak cepat, lalu menggabungkan kembali dengan bagian tengah yang stabil.

cara kerja EIS

Contoh HP dengan fitur EIS termurah di antaranya Techno POVA 5, Poco M5s dan Redmi Note 12.

Efektivitas OIS vs EIS

Dari sisi efektivitas, hasil dari sistem OIS memiliki keunggulan tersendiri. Alasan utamanya karena penstabilan gambar dilakukan sebelum perekaman. Akibatnya, tidak ada pemotongan sehingga resolusi tetap seperti di awal.

Di sisi lain, EIS stabilizer bekerja memotong gambar bagian terluar gambar atau video untuk mendapatkan efek stabil, jadi bagus untuk merekam video. Tapi, resolusinya jadi tidak sebaik kamera dengan fitur Optical Image Stabilization.

ois vs eis

Sebenarnya, EIS juga efektif untuk menghasilkan gambar yang tidak goyang atau bergetar. Namun, sistem ini dapat menyebabkan hasil video atau gambar memiliki resolusi yang lebih kecil dari resolusi kamera karena ada pemotongan.

Meski demikian, teknologi EIS terbaru mampu mengatasi degradasi gambar yang terjadi akibat pemotongan ini. Contoh smartphone yang sudah mengadopsi teknologi EIS terbaru seperti Xiaomi Mi 12 dengan ProFocus AI.

Baca Juga: Perbedaan Gyroscope Software dan Hardware, Mana Lebih Baik?

Harga HP dengan Kamera OIS vs EIS

hp dengan kamera ois

OIS relatif lebih mahal karena menggunakan tambahan komponen  gyroscope fisik. Selain itu, beban perangkat juga otomatis menjadi lebih berat. 

Walau tidak terlalu signifikan, tapi kalau Anda pakai dalam jangka panjang, bedanya akan terasa. Jari jadi lebih cepat lelah.

Sementara itu, karena hanya menambahkan perangkat lunak, praktis perangkat dengan EIS relatif lebih ringan. Harganya pun relatif lebih murah.

Di pasaran, saat ini Anda hanya bisa mendapatkan kamera dengan fitur OIS mulai dari kelas mid range ke atas. Adapun fitur EIS biasanya sudah ada di kelas new entry sekalipun.

Perbandingan OIS vs EIS

Walau fungsinya sama, tapi teknologi OIS dan EIS ini menggunakan pendekatan yang berbeda. Agar lebih jelas, mari bandingkan dari sisi: cara kerja, efektivitas hasilnya, harga atau biaya, dan kondisi kamera yang mendukung.

Bedanya OIS dan EIS mirip seperti bedanya gyroscope hardware dan software. Sementara OIS menggunakan perangkat fisik gyroscope, EIS murni menggunakan algoritma pemrograman.

Secara keseluruhan, perbedaan OIS dan EIS pada kamera smartphone bisa tersimpul dalam tabel berikut.

Sisi perbedaan OIS EIS
Cara kerja Menstabilkan lensa kamera sebelum mengambil gambar dengan menggunakan komponen mekanis, seperti gyroscope Mengubah gambar digital setelah dipotret dengan menggunakan perangkat lunak dan sensor gerak.
EFektivitas Lebih efektif dalam meningkatkan kualitas gambar dan video tanpa mengalami degradasi gambar Lebih efektif dalam meningkatkan kualitas video yang diambil saat bergerak, tetapi dapat mengalami degradasi gambar tergantung pada resolusi kamera
Biaya Lebih mahal dan membutuhkan hardware yang lebih canggih untuk mencapai hasil yang lebih baik Lebih murah dan mudah untuk diimplementasikan tanpa membutuhkan hardware tambahan
Jenis kamera Biasanya hanya tersedia pada kamera belakang dengan resolusi tinggi atau zoom optik Biasanya dapat digunakan pada kamera belakang dan depan dengan resolusi beragam

OIS vs EIS, Mana yang Lebih Baik?

prinsip kerja sistem stabilisasi gambar

Untuk hasil pengambilan gambar dan video, kamera dengan fitur OIS jelas lebih baik. Jika Anda seorang content creator profesional, memilih kamera dengan fitur OIS adalah wajib.

Apalagi kamera smartphone yang sudah memakai fitur OIS, biasanya sudah terpasang fitur EIS juga. Contohnya seperti smartphone mid range Samsung Galaxy A34, selain punya OIS, juga ada VDIS (video digital image stabilization).

Tapi, kalau Anda memiliki dana yang terbatas, maka fitur EIS pun sudah cukup baik untuk permulaan. Smartphone termurah dengan fitur EIS di antaranya seperti Redmi Note 12 dan Techno POVA 5.

Setelah memahami perbedaan OIS dan EIS ini, Anda tak perlu bingung saat memilih HP sesuai kebutuhan. Jika butuh informasi akurat tentang teknologi dan gadget terkini, Anda bisa mendapatkannya di TabloidSelular.com.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *