News

Desain Samsung Galaxy Z Flip 5 Bocor: Intip Infonya di Sini!

115
×

Desain Samsung Galaxy Z Flip 5 Bocor: Intip Infonya di Sini!

Share this article
Ketahui Desain Samsung Galaxy Z Flip 5 Sebelum Membeli

Tabloidselular.com – Sebagai salah satu produk andalan Samsung, pemberitaan mengenai Samsung Galaxy Flip sangat menyita perhatian publik. Terlebih beberapa waktu belakangan banyak informasi mengenai desain Samsung Galaxy Z Flip 5 bocor.

Penikmat series ini sudah bisa melihat “spoiler” seperti apa rupa smartphone yang bukan hanya fungsional, namun juga penuh gaya ini.

Bocoran Penampilan Samsung Galaxy Z Flip 5

Desain Samsung Galaxy Z Flip 5 Sangat Menarik

Antusiasme atas seri terbaru ini semakin tinggi karena berdasarkan banyak sumber, waktu perilisan Samsung Galaxy Z Flip 5 ini kemungkinan pada bulan Juli mendatang, sekitar tanggal 25-27.

Namun seperti kebanyakan isu yang bukan berasal dari Samsung sebagai produsen Samsung Galaxy Z Flip, kebenarannya belum terjamin 100%. Terlebih hingga sekarang pihak Samsung masih diam akan berta tanggal perilisan tersebut.

Berdasarkan bocoran yang banyak dipercayai saat ini, penampilan Galaxy Z Flip 5 memiliki cukup banyak perbedaan dibandingkan seri sebelumnya.

Perubahan paling besarnya terletak pada bagian penutup smartphone, karena bagian penutup Flip 5 ini akan memiliki dua penutup yang terpisah.

Ukuran penutup yang paling besar sekitar 3,4 inci dan berbentuk hampir seperti kotak. Aspek rasionya sekitar 1:1,038 dan berukuran lebih besar daripada layar terpisah dari Z Flip 4.

Di dekat kamera belakang terdapat sebuah layar kecil yang berfungsi sebagai tempat display beberapa fitur dasar Z Flip 5, seperti indikator baterai, emoji, serta jam.

Kehadiran layar kecil ini akan sangat membantu pengguna yang ingin mendapatkan beberapa informasi sekaligus tanpa membuka penutup smartphone­-nya.

Dimensi layar perangkat sekitar 7,6 inci dengan layar AMOLED dan ada tambahan layar AMOLED eksternal sekitar 6,2 inci. Refresh rate dari keduanya diperkirakan sudah mencapai 120Hz.

Tampilan samping perangkat ini akan lebih datar, karena pada bocoran-bocoran sebelumnya masih mirip dengan Galaxy Z Flip 4.

Bocoran Fitur Tambahan

Ketahui Bocoran Desain Samsung Galaxy Z Flip 5

Selain desain unik di atas, Z Flip 5 juga akan datang jenis engsel yang baru. Engsel ini tidak akan menyisakan ruang atau sekat pada kedua layar ketika smartphone terlipat penuh.

Kehadiran engsel ini dapat membantu pemiliknya agar bisa merasakan sensasi menggenggam perangkat yang seamless dan lebih mulus saat dioperasikan.

Untuk perlindungan dari debu dan air, perangkat ini juga masih menjaga sertifikasi IPX8-nya. Dengan sertifikasi tersebut pengguna tidak akan was-was menggunakan perangkat pada lingkungan yang rawan atas debu dan air.

Berdasarkan bocoran yang beredar, teknologi layar sentuh pada perangkat juga lebih baru daripada Z Flop 4. Namun kejelasan mengenai teknologi yang akan disematkan masih perlu dikonfirmasi lagi.

Jika teknologi tersebut memang ada, banyak yang berharap dapat membantu agar tingkat responsivitas pada layar jauh lebih baik agar pengalaman selama menggunakannya lebih bagus.

Untuk kameranya, kemungkinan Samsung akan menyematkan tiga sensor kamera pada bagian belakang. Kamera utama sebesar 50 MP, lensa telephoto 10 MP, serta ultra-wide sebesar 12 MP.

Untuk merekam video, sudah mendukung 8k dengan frame rate sebesar 30 fps. Agar kualitas pengambilan gambar lebih bagus, kabarnya akan ada tambahan sensor yang lebih baik.

Tampilan kamera juga jauh berbeda daripada pendahulunya, karena sudah horizontal.

Beberapa fitur tambahan lainnya adalah speaker yang lebih bagus, dukungan S Pen, serta Sistem Android 13.

Pada informasi mengenai desain Samsung Galaxy Z Flip 5 bocor tersebut juga terlihat bahwa perangkat ini menggunakan dapur pacu yang gahar, menggunakan Snapdragon 8 GeN 2 dengan RAM LPDDR5 8GB. Sementara pilihan penyimpanannya ada tiga, yaitu 256 GB, 512 GB, serta 1 TB.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *