Review

Review Vivo Y17s: Spesifikasi, Harga, Kelebihan dan Kekurangan

107
×

Review Vivo Y17s: Spesifikasi, Harga, Kelebihan dan Kekurangan

Share this article
Spesifikasi, Harga, Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y17s

Vivo selalu berusaha menempatkan diri mereka pada berbagai kalangan pengguna gadget, baik itu level pemula, menengah, hingga flagship. Untuk level pemula, Anda bisa memilih Vivo Y17s dengan harga di bawah dua jutaan saja.

Meskipun tergolong entry level, Vivo Y17s harga dan spesifikasi tidak akan mengecewakan Anda sama sekali,terlebih jika membandingkan dengan pesaing di harga serupa.

Untuk mengetahui spesifikasi lengkap, fitur unggulan, kelebihan dan kekurangan hingga Vivo Y17s harga, silakan simak artikel berikut ini.

Spesifikasi Vivo Y17s

Spesifikasi Vivo Y17s

Jika Anda mencari spesifikasi tertentu dari smartphone ini, maka silakan temukan Vivo Y17s spesifikasi lengkapnya pada tabel di bawah:

Tahun Rilis 2023
Chipset, CPU, GPU MediaTek Helio G85, Octa-core (2×2.0 GHz Cortex-A75 & 6×1.8 GHz Cortex-A55), Mali-G52 MC2
Dimensi dan Berat 163.7 x 75.4 x 8.1 mm, 186 gram dengan ketahanan IP54
Memori 6/128 GB dan tersedia slot memori eksternal
Layar IPS LCD 6.56 inci, resolusi 720 x 1612 piksel, rasio 269, dengan kerapatan proteksi 269 ppi
Kamera 2 Kamera utama: 50 MP (wide), f/1.8; 2 MP (depth), f/2.4. Fitur video: 1080p@30fps, LED flash, PDAF,  panorama,

Kamera depan: 8 MP (wide), f/2.0. Fiturnya Video: 1080p@30fps

Baterai Li-Po 5000 mAh dengan fitur pengisian cepat 15W
Konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band; Bluetooth 5.0, A2DP, LE; GPS, USB Tipe-C dan USB OTG
Sensor Proksimitas, kompas, giroskop (virtual), cahaya, Fingerprint, dan akselerometer
Sistem Operasi Android 13, Funtouch 13
Fitur Audio Jack 3.5mm, Radio FM, dukungan microSD hingga 1 TB, dan extended RAM hingga 6 GB
Warna Forest Green dan Glitter Purple

Fitur Unggulan Vivo Y17s

Fitur Unggulan Vivo Y17s

Dari spesifikasi tabel di atas, smartphone ini memiliki beberapa fitur unggulan yang bisa menjadi pertimbangan Anda, yaitu:

1. Desain Ala Sultan

Meskipun harganya di bawah satu jutaan, Vivo tetap berusaha membuat smartphone ini terlihat berkelas dan tidak memalukan ketika Anda bawah. Makanya, Vivo berani menyematkan jargon “Desain Sultan”.

Hal itu terlihat dari desain 2.5D Flat Frame yang membuat perangkat ini tetap nyaman ketika Anda genggam. Visualnya juga terlihat keren dengan dua kamera utama yang mencolok di bagian belakang.

Baca Juga: Vivo Y02s: Smartphone Sejutaan, Mampu Merekam Video 1080p!

Pemilihan warna pada seri ini juga tidak sembarangan. Variasi Forest Green menjadikan hutan yang  rimbun dan luas sebagai inspirasi hijau klasiknya. Sementara Glitter Purple datang dari sudut pandang gaya hidup modern dan penuh kreativitas para anak muda.

Kemudian, teknologi Crystalline Matter serta dukungan tekstur frosted akan membuat smartphone ini lebih tahan terhadap goresan maupun sidik jari.

2. IP5X dan IPSX4 yang Tahan Debu ataupun Percikan Air

Walaupun harganya di bawah dua jutaan, Y17s tetap menyelipkan fitur IP5X dan IPSX4 untuk menjamin keamanan serta kenyamanan ketika menggunakannya.

Jadi, ketika terkena debu ataupun percikan air, smartphone Anda tetap mampu bertahan, terutama jika percikan keduanya tidak dalam kapasitas berlebihan.

3. Memori Booster

Walaupun RAM internalnya hanya 6 GB, tapi Vivo telah menyiapkan RAM extended sebesar 6 GB lagi. Dengan begitu, kebutuhan untuk hiburan ataupun pekerjaan bisa terpenuhi dengan kecepatan wajar.

Selain itu juga ada RAM saver yang bisa membuat kinerja memori lebih efisien sampai 500 MB. Dengan begitu, kecepatannya tetap terjaga walaupun Anda sedang menggunakannya untuk multitasking.

Terakhir juga ada App Retainer yang dapat membantu proses membuka beberapa aplikasi bisa berlangsung cepat.

4. Helio G85 Gaming Processor

Helio G85 Gaming Processor merupakan salah satu prosesor unggulan untuk kelas smartphone di bawah dua jutaan karena bisa memberikan pengalaman gaming, browsing, dan aktivitas lainnya lebih cepat dan lancar.

Nilai Antutunya juga sudah mencapai 216.000+, jauh lebih bagus daripada generasi sebelumnya yang hanya berada pada kisaran 135.000+. [1] 

5. Baterai 5000 mAh yang Tahan Seharian

Kapasitas baterai yang mencapai 5000 mAh memungkinkan pengguna untuk  tetap bisa menggunakannya hingga seharian.

Lalu dengan tambahan fitur Smart Charging Engine bisa membantu perangkat untuk menemukan strategi pengisian daya lebih optimal.

Ketahanan baterai Y17s ini untuk berbagai aktivitas antara lain:

  • Video pendek (reels/TikTok): 13.62 jam
  • Streaming video: 19.67 jam
  • Online game (PUBG): 5.69 jam
  • Musik: 60 jam

Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y17s

Kelebihan dan Kekurangan Vivo Y17s

Penentu terakhir dalam memilih perangkat ini, Anda bisa melihat rangkuman Vivo Y17s kelebihan dan kekurangannya di bawah:

Baca Juga: Vivo X90: Hasil Foto Menakjubkan dengan Kamera Berlensa ZEISS!

Kelebihan Kekurangan
Menyediakan jack audio Tidak ada perlindungan Gorilla Glass
Ada IP54 untuk proteksi dari percikan air dan debu Tidak ada perekaman video 4K
Menyediakan slot kartu khusus Tidak cocok untuk kegiatan gaming berat
Sudah menggunakan OS Android 13 dan Funtouch 13 UI Tampilan resolusinya rendah
Kapasitas baterai mencapai 5000 mAh Tidak mendukung NFC dan 5G
Ada side-mounted fingerprint scanner Jenis storage atau penyimpanan yang lawas
Layar yang terang dan punya refresh rate 90 Hz  

Harga Vivo Y17s

Untuk mendapatkan Vivo Y17s 2023 ini, Anda cukup merogoh kocek seharga Rp1.999.000 saja. Sedangkan jika ingin spesifikasi yang lebih bagus daripada Vivo Y17s dengan harga di bawah tiga jutaan, ada Vivo Y27 dan Vivo Y27 5G.

Responses (2)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *