News

Tak Laku di Pasaran, Inilah 7 Produk Gagal Apple

101
×

Tak Laku di Pasaran, Inilah 7 Produk Gagal Apple

Share this article
Produk Gagal Apple yang Tidak Banyak Orang Tau

Meskipun terkenal sebagai salah satu perusahaan teknologi terbesar di dunia, namun ternyata tidak semua produk Apple sukses di pasaran. Ada beberapa produk gagal Apple yang memiliki kualitas rendah sehingga mendapat kritik dari konsumen.

Penasaran apa saja produk Apple yang gagal? Temukan daftar dan ulasan lengkapnya di artikel ini.

7 Produk Gagal Apple Tak Laku di Pasaran

Ternyata tidak semua produk Appple itu laris manis di pasaran. Berikut 7 produk gagal Apple tak laku di pasaran

1. The Apple III

The Apple III adalah sebuah komputer yang rilis pada tahun 1980. Mengapa komputer ini masuk ke jajaran produk yang gagal?

Ini karena The Apple III tidak memiliki kipas pendingin. Sehingga komputer jadul ini sering mengalami masalah overheat karena tidak adanya sistem pendingin.

Hal ini menyebabkan beberapa komponen hardware komputer ini mengalami kerusakan akibat tidak bisa menahan suhu yang panas.

Ada alasan yang cukup aneh kenapa Apple tidak membekali komputer ini dengan kipas pendingin. Alasannya ternyata adalah agar pengguna bisa menjalankan komputer tanpa terganggu suara bising kipas.

Lucu ya, hanya karena menghindari suara berisik kipas, Apple harus menerima kenyataan bahwa komputer ini menjadi produk yang gagal.

2. Apple Lisa

Produk Gagal Apple Bernama Apple Lisa

3 tahun setelah merilis The Apple III, perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs ini meluncurkan Apple Lisa. Perangkat ini merupakan komputer pertama di dunia yang menggunakan graphical user interface.

Dengan mengusung inovasi ini, Apple membanderol komputer ini dengan harga yang tinggi. Akan tetapi, konsumen merasa bahwa performa perangkat ini tidak sebanding dengan harganya yang selangit.

Oleh sebab itu, dalam kurun waktu 2 tahun, perangkat ini hanya terjual sebanyak 10 ribu unit saja. Sehingga, Apple memutuskan untuk menghentikan produksi Apple Lisa di tahun 1986.

3. Apple Camera

Apple Camera Merupakan Salah Satu Produk Gagal Apple

Mungkin tidak banyak yang tahu bahwa Apple pernah merilis produk kamera pada tahun 1994. Apple Camera Bernama QuickTake ini merupakan hasil kerjasama dengan Fujifilm dan Kodak.

Kamera ini memiliki resolusi 3 MP dan juga kapasitas penyimpanan 1 MB. Sayangnya respon konsumen tidak terlalu bagus. Hingga akhirnya Apple menghentikan produksi kamera ini pada tahun 1997.

4. Apple Pippin

Salah Satu Produk Gagal Apple Adalah Apple Pippin

Selain kamera, ternyata Apple juga pernah merilis konsol game Bernama Apple Pippin. Perangkat ini rilis pada tahun 1995. Sayangnya, Apple Pippin termasuk varian produk gagal Apple.

Untuk menghadirkan konsol game ini, Apple menggandeng perusahaan Bandai. Akan tetapi, Apple hanya berhasil menjual produk ini sebanyak 40.000 unit saja dalam 3 tahun. Hingga akhirnya, Apple memutuskan untuk menghentikan produksi.

5. Apple Maps

Apple Maps Merupakan Produk Gagal Apple

Pada tahun 2012, Apple merilis peta digital yang bernama Apple Maps. Tujuan dari teknologi ini tentunya untuk menyaingi Google Maps yang telah populer di seluruh dunia.

Akan tetapi, teknologi peta digital milik Apple ini memiliki banyak kekurangan. Misalnya, ada banyak bug di aplikasi ini. Selain itu, peta ini sering menunjukkan arah yang salah.

Akhirnya, Tim Cook selaku CEO Apple meminta maaf karena produk ini memiliki banyak kekurangan. Selain itu, Tim Cook juga memecat beberapa petinggi di Apple karena kegagalan produk peta digital ini.

Apple terus meningkatkan kualitas Apple Maps sehingga tetap bisa terintegrasi dengan iOS di iPhone dan juga iPad.”

6. Produk Gagal HP iPhone

Siapa sih yang tidak kenal dengan produk unggulan dari Apple ini. Bahkan banyak yang menjadikan iPhone sebagai penentu strata sosial di masyarakat.

Namun, dengan ketenaran iPhone, ternyata ada beberapa seri ponsel ini yang dianggap sebagai produk gagal. Contoh yang pertama adalah iPhone 6. Rilis pada tahun 2014, ponsel ini mendapat banyak kritikan pedas akibat kualitas materialnya yang kurang bagus.

Bahkan konsumen juga mengeluhkan bahwa iPhone 6 mudah bengkok. Lalu, seri apa lagi yang termasuk produk gagal? Banyak juga yang menyebut iPhone 12 produk gagal.

Ini karena banyak pengguna melaporkan masalah sinyal di ponsel ini. Karena penjualan yang menurun, Apple menghentikan produksi Apple 12 mini di pertengahan tahun 2021.

Selanjutnya, apakah iPhone 13 produk gagal? Banyak yang menyatakan begitu karena ponsel ini memiliki banyak bug padahal baru saja rilis.

7. Homepod Original

Di tahun 2018, Apple merilis produk speaker pintar yang bernama HomePod. Akan tetapi, penjualan produk ini lesu karena harganya yang cukup mahal.

Saat pertama rilis, Apple membanderol perangkat ini seharga $350 atau sekitar Rp5,2 juta. Karena tidak laku, Apple menurunkan harga perangkat ini menjadi $299 pada tahun 2019.

Karena kurangnya minat masyarakat terhadap produk ini, tahun ini Apple melakukan upgrade terhadap fitur HomePod. Beberapa fitur baru tersebut adalah sensor suhu dan juga kelembaban. Selain itu, pengguna juga bisa menggunakan speaker ini untuk berkomunikasi dengan perangkat lain.

Harga HomePod 2nd generation ini adalah $299.

Itulah 7 produk Apple yang memiliki kualitas kurang bagus sehingga tidak laku di pasaran. Pengguna setia Apple mungkin tidak menyangka bahwa perusahaan teknologi ini ternyata tidak hanya memproduksi komputer dan smartphone saja. Ternyata Apple juga pernah menciptakan kamera dan juga konsol game.Dari daftar produk gagal Apple ini, kita bisa belajar bahwa diperlukan konsistensi dan inovasi untuk menghadirkan produk berkualitas dan disukai masyarakat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *