News

7 Rekomendasi Konsol Game Portable Terbaik

116
×

7 Rekomendasi Konsol Game Portable Terbaik

Share this article
Konsol Game Portable Terbaik

Salah satu cara untuk melepas stress setelah seharian bekerja adalah dengan bermain game. Namun, banyak pengguna yang ingin membawa perangkat gaming tersebut kemanapun mereka pergi. Oleh karena itu, para pengembang menciptakan konsol game portable.

Perangkat ini juga dikenal sebagai konsol handheld. Dengan ukuran yang kecil, pengguna bisa bebas membawa perangkat ini kemana saja untuk bermain game kapan saja.

Rekomendasi Konsol Game Portable Terbaik

Dengan banyaknya pilihan konsol, apa saja rekomendasi konsol game portable terbaik? Setiap perangkat tentunya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Berikut adalah 7 perangkat yang bisa Anda pilih.

1. PlayStation Portable

PlayStation Portable Memiliki Kualitas yang Bagus

Siapa sih yang tidak mengenal konsol ini? Selain versi konsol game rumahan, Sony juga menciptakan PlayStation Portable. Para penggemar game mungkin lebih mengenalnya sebagai PSP.

PSP merupakan saingan terberat Nintendo. Alih-alih menciptakan konsol dengan desain yang menarik, Sony lebih memprioritaskan spesifikasi dari perangkat ini.

Meskipun begitu, penjualan PlayStation Portable di Amerika kurang bagus. Akan tetapi, PSP menjadi konsol game terlaris di Jepang.

Jenis game yang bisa Anda mainkan di PSP antara lain adalah God of War, Grand Theft Auto, dan juga Final Fantasy Tactics.

2. Nintendo Switch

Nintendo Switch adalah konsol game terbaik karena multifungsi. Pengguna tidak hanya bisa menggunakannya secara portable. Akan tetapi, dengan meletakkan perangkat ini pada dock, pengguna juga bisa memainkan game di layar TV layaknya konsol biasa.

Untuk memainkan game dengan nyaman, Anda bisa menggunakan Joy-Con. Konsol ini menyediakan berbagai game populer seperti The Legend of Zelda dan Super Mario. Kabar baiknya adalah pengguna bisa memainkan semua jenis game Nintendo di konsol ini.

Nintendo Switch menawarkan pengalaman bermain game konsol konvensional dalam bentuk portable.”

3. PlayStation Vita

PlayStation Vita Menawarkan Berbagai Kelebihan

Sony juga merilis konsol game portable murah yaitu PlayStation Vita. Hanya dengan merogoh kocek sekitar Rp 1 jutaan saja, Anda sudah bisa bermain game yang Anda suka.

Meskipun harganya terjangkau, PS Vita memiliki hardware yang mumpuni. Konsol ini memiliki prosesor quad-core dan layar OLED Multi touch screen. Selain itu, konsol ini mempunyai berbagai fitur konektivitas, seperti Bluetooth, GPS, jaringan internet seluler, dan Wifi.

Dengan dukungan prosesor yang cukup tangguh, pengguna bisa menggunakan konsol ini untuk memainkan beberapa game berat misalnya God of War atau Final Fantasy.

Akan tetapi Sony resmi menghentikan produksi perangkat ini pada tahun 2019.

4. Nintendo 3DS LL

Konsol Game Portable Nintendo 3DS LL Saat Ini Banyak Dilirik

Konsol game ini memiliki desain bukaan seperti kerang. Dengan ukuran layar sebesar 4,88 inch, konsol ini cukup nyaman untuk memainkan bermacam-macam jenis game.

Fitur unggulan dari konsol game ini adalah prosesor yang tangguh dan baterai yang tahan lama. Selain itu, terdapat fitur tambahan, seperti Gyro sensor, Analog Stik, dan juga PC nirkabel.

Akan tetapi perangkat ini juga memiliki beberapa kekurangan. Misalnya kualitas layar yang kurang bagus.

5. Steam Deck

Steam Deck Cocok Untuk Bermain Game Dimanapun

Ingin main game PC di konsol portable? Steam Deck bisa menjadi pilihan yang tepat. Konsol besutan Valve ini menciptakan inovasi dengan mengusung berbagai game PC ke handheld console.

Sebagai contoh, pengguna bisa memainkan game berat seperti Elden Ring dan juga Cyberpunk 2077. Game ini mungkin belum dapat Anda mainkan di jenis konsol portable yang lain.

Meskipun memiliki performa dan spek tingkat tinggi, harga konsol game ini masih terbilang cukup terjangkau. Oleh karena itu, konsol portable ini memiliki banyak peminat sehingga menjadi langka di pasaran.

6. Evercade

Evercade Menjadi Salah Satu Konsol Game Portable Terbaik

Jika Anda penggemar game jadul, Evercade adalah pilihan konsol game yang paling tepat. Perangkat ini pun masih menggunakan cartridge. Artinya, cartridge tersebut menyimpan banyak jenis game.

Kemudian, emulator mengolah dan menjalankan game tersebut sehingga bisa seperti game aslinya. Ada sekitar 122 game yang tersimpan pada 10 ROM cartridge. Beberapa contoh game yang bisa Anda mainkan di konsol ini adalah Power Football, Pac-Man, dan juga Summer Game.

Konsol game terbaru dari produsen ini adalah Evercade EXP yang dibanderol dengan harga mulai $149.99 atau sekitar Rp2,2 juta.

7. Nvidia Shield K1

Konsol Game Portable Nvidia Shield K1 Bisa Menjadi Pilihan yang Tepat

Sesuai namanya, konsol game ini menggunakan chipset Nvidia Tegra K1. Selain itu, perangkat ini juga didukung oleh RAM 2 GB dan ruang penyimpanan 16 GB. Pengguna juga bisa menambahkan memori eksternal jika dibutuhkan.

Selanjutnya, konsol ini juga dilengkapi dengan kamera depan dan juga belakang dengan resolusi 5 MP. Kapasitas baterai konsol ini juga cukup besar yakni 5197 mAh.

Dengan kapasitas baterai yang besar, pengguna bisa bermain game dalam waktu yang lama tanpa harus kehabisan daya.Dari ketujuh game konsol tersebut, mana yang paling menarik perhatian Anda? Jika bingung memutuskan mana game konsol portable terbaik, pertimbangkan beberapa faktor seperti game favorit, gaya bermain, dan spesifikasi konsol. Selain itu, pertimbangkan juga budget untuk membeli game.

Response (1)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *