News

Sejarah Samsung, Toko Kelontong yang Kini Jadi Raksasa Gadget

418
×

Sejarah Samsung, Toko Kelontong yang Kini Jadi Raksasa Gadget

Share this article
sejarah Samsung

Samsung adalah perusahaan elektronik multinasional berbasis di Korea Selatan yang mencakup beberapa anak perusahaan. Sejarah Samsung begitu panjang. 

Pabrikan ini paling dikenal oleh kebanyakan orang sebagai pembuat ponsel pintar dan elektronik digital. Namun, mereka memiliki bisnis besar di bidang pembuatan kapal, konstruksi dan asuransi, bahkan memiliki taman hiburan.

Era Awal Samsung

Era awal Samsung

Pada 1938, menjadi awal sejarah berdirinya Samsung. Lee Byung-chul memulai Samsung sebagai perusahaan perdagangan dengan modal hanya 30.000 won. Dengan 40 karyawan, ia memulainya dengan toko kelontong. Ia memperdagangkan barang ekspor ke China, termasuk ikan dan sayuran kering Korea, serta mie buatannya sendiri.

Mereka mulai berekspansi ke Seoul pada 1947 tetapi terguncang ketika Perang Korea. Setelah perang, Lee Byung-chul memulai kilang gula di Busan sebelum berekspansi membangun pabrik wol terbesar di Korea pada saat itu.

Dengan cepat, bisnis yang ia bangun berkembang cepat hingga menyebar ke bidang asuransi, sekuritas, dan ritel. Setelah perang berakhir, ia fokus pada pembangunan kembali Korea, khususnya pada bidang industrialisasi.

Pada tahun 1968, bisnis tersebut meliputi surat kabar, pupuk, tekstil, konstruksi berat, perdagangan ikan dan sayuran kering, perbankan, pabrik gula, asuransi dan banyak lagi. Namun, mereka akhirnya memutuskan untuk mengembangkan bisnisnya ke arah yang baru yakni elektronik.

Pada tahun 1969, Samsung Electronics lahir. Dari sana, mereka mulai mengakuisisi dan mendirikan berbagai bidang bisnis termasuk rumah sakit, pabrik kertas, asuransi jiwa, department store, dan banyak lainnya. 

Baca Juga: Mengenal Garansi SEIN yang Hadir Khusus untuk Produk Samsung

Era Modern Samsung

Era modern Samsung

Samsung Electronics mulai melayani pasar internasional pada tahun 1970an. Yakni dengan akuisisi separuh saham Korea Semiconductor yang menjadikannya sebagai produsen elektronik terkemuka di negara tersebut.

Di sinilah sejarah perusahaan Samsung modern ibermula. Mereka memulai dengan TV hitam putih dan kemudian beralih ke elektronik dan peralatan konsumen lainnya.

Pada tahun 1980, mereka memasuki industri perangkat keras telekomunikasi dengan pembelian Hanguk Jeonja Tongsin. Setelah membangun switchboard telepon, kemudian memperluas ke sistem telepon dan faks, yang akhirnya beralih ke manufaktur telepon seluler.

Pada tahun 1982, mereka mendirikan pusat percetakan. Anak bisnis ini menghadirkan solusi digital untuk industri percetakan. Mereka juga mulai memproduksi komputer pribadi. Hingga akhirnya pada tahun 1984, penjualan mereka mencapai satu triliun won.

Meninggalnya Sang Pendiri

Sejarah Samsung

Lee Byung-chul meninggal pada 19 November 1987. Selama hidupnya, ia selamat dari kudeta militer, ancaman penjara dan pengasingan. Namun, kegigihannya dalam membangun bisnisnya, menjadikan bisnisnya sebagai kekuatan ekonomi Korea Selatan yang begitu kuat.

Sejarah perkembangan Samsung terus berlanjut. Etos kerja Lee Byung-chul menjadi inspirasi penerusnya. Dekade berikutnya pertumbuhan dan pencapaian mereka tak tertahankan. Mereka segera menjadi pemimpin dunia dalam produksi chip, membentuk Samsung Motors, dan mulai memproduksi TV digital. 

Mereka terus berusaha menjadi produsen elektronik konsumen terbesar di dunia. Samsung Ventures berdiri pada tahun 1999 untuk berinvestasi di manufaktur startup yang berfokus pada banyak layanan inti perusahaan.

Baca Juga: Apa itu One UI Samsung? Kelebihan & Fitur Unggulannya

Era Samsung 2000 hingga Sekarang

Era Samsung 2000 hingga Sekarang

Pabrikan ini kemudian memasuki pasar ponsel dengan SPH-1300, prototipe layar sentuh awal yang rilis pada tahun 2001. Pada akhir tahun 2000an dan awal tahun 2010an, mereka mengembangkan teknologi untuk perangkat elektronik. 

Kemudian, pada tahun 2011, mereka merilis Galaxy S II, diikuti pada tahun 2012 oleh seri lanjutan S III, salah satu smartphone terpopuler di dunia. Tahun 2012 juga menandai capaian pabrikan ini sebagai pembuat ponsel terbesar di dunia. Termasuk mengakuisisi mSpot untuk memberikan layanan hiburan kepada pengguna perangkat.

Mereka melakukan akuisisi tambahan pada tahun-tahun berikutnya. Termasuk pada manufaktur yang pada akhirnya mendorong mereka memperluas inovasi. Mulai dari bidang teknologi medis, TV pintar, layar OLED, otomatisasi rumah, pencetakan, cloud, pembayaran hingga kecerdasan buatan.

Nah, itulah sejarah Samsung yang begitu panjang. Dengan inovasi dan kerja keras yang luar biasa, tidak heran mereka menjadi salah satu raksasa produsen elektronik dunia. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *